Sat Set, Ganjar Pranowo Kampanye di Kaltim, Dihibur Band Tipe-X

GAWAIBERITA.CO, BALIKPAPAN – Calon Presiden Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo melakukan kampanye akbar untuk Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim). Lokasinya di Balikpapan Sport and Convention Center (BSCC) Dome, Selasa (6/2/2024).

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Balikpapan, Budiono mengatakan, kampanye Ganjar Pranowo merupakan yang terakhir di Kaltim.

“Beliau (Ganjar Pranowo) akan menyampaikan gagasan untuk Indonesia lebih maju, sat set, secepatnya,” kata Budiono yang mengenakan seragam Satgas PDI Perjuangan.

Menurutnya, Ganjar Pranowo berasama pasangannya yakni Calon Wakil Presiden Nomor Urut 3 Mahfud MD sangat memberikan perhatian untuk Kaltim. Terlebih dengan adanya pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN).

“Kita akan mendengarkan aspirasi warga Kaltim terkait kelanjutan dan kemajuan IKN,” ujarnya.

Ditargetkan BSCC Dome penuh oleh para simpatisan partai koalisi dan ribuan pendukung Ganjar Pranowo-Mahfud MD. “Targetnya 7 ribu massa. band Tipe-X akan menghibur masyarakat,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *