EKOBIS  

Pertamina Energi Negeri 8.0: Anak SD Balikpapan Belajar Energi dengan Cara Seru

Relawan Pertamina mengajak siswa bermain sambil belajar, menjadikan edukasi energi lebih mudah dipahami.

Balikpapan – Senyum ceria mewarnai ruang kelas saat ratusan siswa SD di Kota Balikpapan menyambut relawan Pertamina dalam Program Pertamina Energi Negeri (PEN) 8.0. Kegiatan edukasi energi ini tidak hanya penuh tawa dan permainan, tetapi juga meninggalkan cerita inspiratif.

Salah satunya datang dari Dellian Sadam Tegar, siswa SDN 005 Balikpapan Utara. Dengan berani, ia maju membacakan puisi tentang energi di depan teman-temannya. Suaranya lantang, penuh percaya diri, hingga membuat relawan kagum. “Saya jadi berani ngomong di depan teman-teman. Saya ingin bisa seperti kakak-kakak Pertamina di sini yang hebat-hebat,” ujarnya polos.

PEN 8.0 digelar serentak di 80 sekolah dasar di 28 kota Indonesia. Di Balikpapan, kegiatan berlangsung di enam sekolah dengan melibatkan 29 relawan PT Kilang Pertamina Balikpapan dari total 950 relawan Pertamina Group. Secara nasional, program ini menyentuh 19.152 siswa.

VP Legal and Relation PT KPB, Asep Sulaeman, menyebut PEN 8.0 sebagai komitmen Pertamina menghadirkan pembelajaran energi yang menyenangkan. “Kami ingin anak-anak memahami arti penting energi sejak dini. Dengan cara sederhana, kami berharap lahir generasi yang sadar energi, peduli lingkungan, dan siap menghadapi tantangan masa depan,” jelasnya.

Koordinator PEN 8.0 Wilayah Balikpapan, Andi Adam, menambahkan program ini bukan hanya mengajar, tetapi juga berbagi inspirasi. “Kami membawa semangat perwira dari masa depan ke Balikpapan. Manfaatnya terasa bukan hanya bagi siswa, tapi juga bagi kami relawan yang belajar dari semangat anak-anak,” tuturnya.

Dengan semangat “Energi Untuk Negeri, Anak Hebat, Indonesia Kuat”, PEN 8.0 menjadi pengingat bahwa masa depan bangsa ada di tangan generasi muda yang cerdas, percaya diri, dan peduli lingkungan.

Penulis: TIMEditor: TIFA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *