gawaiberita, SAMARINDA – Kaltim berhasil menunjukkan prestasi luar biasa pada ajang Pekan Paralimpiade Nasional (PEPARNAS) XVII 2024 di Solo, Jawa Tengah. Benua Etam, sebutan Kaltim mengantongi total 38 medali emas. Prestasi ini membawa Kaltim menempati posisi ke-13 di tingkat nasional dalam ajang yang diikuti 4.625 atlet difabel dari berbagai daerah di Indonesia tersebut.
Salah satu atlet yang menjadi sorotan adalah Firdaus. Atlet para renang asal Balikpapan. Dirinya berhasil mempersembahkan medali emas dan perunggu di nomor yang berbeda. Hasil ini merupakan buah dari usaha dan latihan yang dijalaninya dengan tekun selama bertahun-tahun.
“Alhamdulillah, saya mendapatkan satu medali emas dan satu medali perunggu di Peparnas Solo 2024,” ujar Firdaus dengan rasa syukur, Jumat (25/10/2024).
Dengan persiapan matang selama lima bulan terakhir, Firdaus mampu membuktikan dirinya di ajang bergengsi ini. Di nomor 200 meter gaya bebas, ia merebut medali emas, sementara di nomor 400 meter gaya bebas, ia mengantongi medali perunggu. Perjuangan panjangnya akhirnya terbayar dengan hasil yang membanggakan ini.
Tak hanya di Solo, Firdaus juga pernah mengukir prestasi di ajang PEPARNAS XVI 2021 di Papua. Di mana dia meraih medali perak di nomor 200 meter gaya bebas dan medali perunggu di nomor 200 meter gaya ganti. Rekam jejak ini mengukuhkan posisinya sebagai salah satu atlet andalan Kaltim dalam cabang olahraga para renang.
Firdaus berharap bahwa prestasinya dapat menginspirasi para penyandang disabilitas di seluruh Indonesia, agar tidak menyerah dalam mengejar impian mereka. “Tetap semangat latihan. Tanpa latihan, kita tidak akan juara,” ujarnya penuh motivasi, memberikan pesan bagi para atlet muda lainnya.
Kisah Firdaus menjadi bukti nyata bahwa tekad yang kuat dan latihan keras dapat mengatasi berbagai keterbatasan dan membawa seseorang menuju puncak prestasi. (adv/yhon)